Apa Itu Penyakit Tipes

Penyakit tipes (tifus) merupakan salah satu penyakit yang sangat mudah kita temui dan bisa menyerang siapa saja. Dari anak-anak sampai orang dewasa. Penyakit tipes (tifus) disebabkan oleh virus dan menyerang bagian pencernaan tubuh kita. Oleh karena itu terkadang orang yang mengalami penyakit maag akut atau tidak mengatur pola makan dengan baik, lebih mudah terkena penyakit tipes (tifus) ini. Mungkin tak perlu panjang lebar lagi, mari langsung saja kita bahas lebih lanjut mengenai semua tentang penyakit tipes (tifus).

Pengertian Penyakit Tipes (Tifus)
Pengertian penyakit tipes (tifus) adalah penyakit yang menyerang bagian pencernaan dan disebabkan oleh bakteri salmonella typhi. Bakteri tersebut biasanya terdapat pada makanan atau minuman yang terkontaminasi bakteri salmonella typhi. Misalnya makanan yang tidak bersih, dihinggapi lalat dan masih banyak lainnya. Oleh karena itu penyakit tipes (tifus) ini menyerang pada bagian saluran pencernaan karena berasal dari makanan yang kita makan. Terkadang banyak orang yang jarang menyadari kalau sudah terkena tipes (tifus), dan mereka baru menyadari bahwa telah terserang penyakit tipes (tifus) kalau keadaannya sudah semakin parah. Ada beberapa kasus yang bersamaan antara penyakit tipes (tifus) dan demam berdarah dengue (DBD). Hal ini dikarenakan daya tahan tubuh orang yang terkena tipus menurun sangat drastis sehingga mudah terserang jenis penyakit lainnya.



Ciri-Ciri Terkena Penyakit Tipes (Tifus)

Anda sudah mengetahui apa itu definisi dan pengertian penyakit tipes (tifus), sekarang anda harus mengetahui bagaimana ciri-ciri orang yang terkena penyakit tipes (tifus) ini. Hal ini harus anda ketahui supaya anda bisa langsung mengobatinya ketika ciri-ciri awal tipes (tifus) sudah muncul. Sebenarnya penyakit tipes ini tidak menular, tetapi walaupun tidak menular, anda harus tetap berhati-hati. Seperti yang anda ketahui, penyakit tipes (tifus) ini terjadi karena pola makan yang salah dan makanan yang kotor. Mungkin anda sering telat makan, jajan di sembarang tempat atau makan makanan yang tidak bersih. Ini bisa menjadi faktor utama penyebab penyakit tipes (tifus). Apalagi ditambah dengan cuaca yang tidak menentu dan daya tahan tubuh menurun.


Ada beberapa ciri-ciri awal orang terkena penyakit tipes (tifus). Pertama anda akan sering merasa cepat capek, mual dan pusing. Hal ini terjadi karena kurangnya darah didalam tubuh anda atau anemia. Orang yang terkena penyakit tipes (tifus) akan merasakan anemia juga. Selain itu mereka akan merasakan demam tinggi dan penurunan sel darah putih dalam darah. Jika sel darah putih semakin menurun akan membuat anda semakin lemah dan daya tahan tubuh menurun. Anda juga akan merasakan nafsu makan yang menurun dan berat badan yang menurun. Ketika buang air kecil urine akan berwarna kecoklatan dan terdapat bercak merah dibagian perut.

Related

Tips 7591870481324699791

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

    Comments

    item