Temulawak Dapat Mengatasi Hepatitis Yang Disebabkan Oleh Virus
https://clinic-sehat.blogspot.com/2016/05/temulawak-dapat-mengatasi-hepatitis.html
Menurut catatan dunia medis, penyakit hepatitis yang paling banyak diderita manusia adalah hepatitis B. Diperkirakan sekitar 350 juta orang di bumi hidup dengan virus hepatitis B. Virus ini juga telah menyebabkan kematian sedikitnya 600.000 orang per tahun.
Namun demikian, keganasan penyakit hepatitis bukan berarti tidak bisa dilenyapkan. Selain bisa dengan menggunakan obat kimia, penyakit hepatitis juga bisa diatasi dengan mengkonsumsi temulawak secara teratur. Temulawak telah teruji klinis mampu mengatasi hepatitis karena kandungan zat yang ada di dalamnya bersifat bisa mencegah penyakit liver.
Pada temulawak terkandung zat berguna bagi tubuh seperti kurkumin yang memiliki khasiat alami sebagai anti inflamasi (anti radang) dan anti hepatotoksik yang sangat berguna untuk melindungi kesehatan hati (liver). Sebagai obat hepatitis, temulawak tergolong jauh lebih bagus dibandingkan obat kimia karena tidak menimbulkan efek samping yang berarti, secara uji klinis aman bagi manusia, sehingga sangat cocok untuk dimanfaatkan oleh para penderita gangguan hati atau (liver) sebagai obat herbal liver.
Temulawak (Curcuma xanthorrhiza) sejak turun temurun di Indonesia dikenal manfaatnya untuk kesehatan organ hati. Meski demikian, tidak semua penyakit gangguan hati bisa diatasi dengan senyawa kurkumin yang terkandung dalam akar rimpang ini.
Untuk mengatasi hepatitis yang disebabkan oleh virus, tentu virusnya yang harus dihilangkan. Sedangkan temulawak hanya memberikan efek proteksi. Meski begitu, konsumsi temulawak bagi pasien hepatitis tetap memberikan manfaat. Karena efek proteksi yang dimilikinya, temulawak bisa membantu memperlambat atau bahkan menghentikan proses perkembangan penyakit hepatitis.
Untuk mengatasi hepatitis yang disebabkan oleh virus, tentu virusnya yang harus dihilangkan. Sedangkan temulawak hanya memberikan efek proteksi. Meski begitu, konsumsi temulawak bagi pasien hepatitis tetap memberikan manfaat. Karena efek proteksi yang dimilikinya, temulawak bisa membantu memperlambat atau bahkan menghentikan proses perkembangan penyakit hepatitis.
Cara Pemanfaatan Temulawak
Langkah pertama
- Kupas dan bersihkan rimang temulawak sampai bersih
- Potong tipis dan keringkan dengan cara di jemur
- Setelah kering rimpang temulawak, kemudian rebus sampai mendidih
- Tambahkan gula secukupnya (bagi yang tidak suka rasa pahit dari temulawak)
- Setelah mendidih, tiriskan air rebusan
- Minum secara teratur.
- Khasiat Lain dari Temulawak
Selain untuk mengobati penyakit hepatitis, temulawak juga memiliki segudang khasiat lain seperti meningkatkan produksi cairan empedu, mengatasi radang kandung empedu, radang lambung dan gangguan ginjal. Selain itu, temulawak juga berkhasiat untuk menurunkan kolesterol tinggi, kurang darah, melancarkan peredaran darah, nyeri sendi dan encok, mencegah stroke, menambah nafsu makan, peluruh haid, keputihan, ambeien, batuk, asma, radang tenggorokan, radang saluran nafas, radang kulit, dan meningkatkan daya tahan tubuh.